Babinsa Desa Hegarmulya Laksanakan Karyabakti Pembangunan Rabat Jalan di Kampung Rawaece

Cidadap, – Babinsa Desa Hegarmulya Koramil 2211/Sagaranten, Sertu Beni Rusdiawan, melaksanakan kegiatan Karyabakti pembangunan rabat jalan gang bersama masyarakat di Kampung Rawaece, Desa Hegarmulya, Kecamatan Cidadap, pada Jumat 5 Desember 2025. Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan dukungan TNI terhadap pembangunan fasilitas umum desa guna meningkatkan kenyamanan dan kelancaran mobilitas warga. Melalui gotong royong bersama masyarakat, pembangunan rabat jalan ini diharapkan dapat memperlancar akses pemukiman serta menunjang aktivitas sosial dan ekonomi warga sekitar. Sertu Beni Rusdiawan menyampaikan bahwa kegiatan Karyabakti merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat, sekaligus dorongan moral untuk meningkatkan semangat kebersamaan dalam membangun desa. Masyarakat Kampung Rawaece menyambut baik kegiatan tersebut dan mengapresiasi peran Babinsa yang selalu hadir mendampingi serta membantu dalam berbagai kegiatan pembangunan di wilayah desa binaan. Dengan terlaksananya Karyabakti ini, diharapkan fasilitas jalan lingkungan semakin baik dan memberikan manfaat jangka panjang bagi warga Desa Hegarmulya. (Pen)